Senin, 14 Juni 2010

Jual ASI ‘Online

TEKNOLOGI benar-benar harus berada di tangan orang yang paham akan kegunaannya. Banyak orang yang bisa mendapatkan penghasilan tambahan dengan teknologi.

Termasuk ibu asal Exeter, Inggris, yang menjual air susu ibu (ASI) di internet.

Nah, pira de regani, Bu? Awas anakmu mak kebagian. (Nah, berapa harganya, Bu? Awas anakmu tidak kebagian)

Toni Ebdon (26), nama ibu itu, telah memiliki pelanggan tetap sepuluh orang dengan mengenakan tarif sebesar 15 poundsterling untuk 0,12 liter ASI.

Seperti dilansir orange.co.uk, Jumat (11-6), ibu muda yang berstatus janda itu awal tahun melahirkan bayi laki-laki, David. Namun, dia memproduksi ASI lebih banyak dibandingkan dengan kebutuhan putranya sehingga dia berinisiatif memanfaatkan teknologi internet agar susunya tidak terbuang percuma dan bisa menghasilkan sedikit uang.

"Saya sebenarnya berharap mendapatkan pelanggan ibu-ibu yang tidak bisa mengeluarkan susu, tapi tanggapan yang saya dapat kebanyakan dari para pria," ujarnya.

Mak perlu keliling niku inalunik, tinggal mbuka internet gawoh. (Tak perlu keliling ya bibi, tinggal nunggu di internet saja) (U-3)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar